UTUSANRIAU.CO, SEMARANG, - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Tengah sukses menyelenggarakan Forum Bisnis Daerah (Forbisda) yang mengusung tema "Melangkah Maju Terbang Menuju Indonesia Emas”, Kegiatan ini bertempat di Gedung Graha Angkasa Pura.
Tak tanggung-tanggung kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Gubernur Jateng, H. Taj Yasin Maimoen, Plt. Ketua Umum BPP HIPMI, Eka Sastra, serta Calon Ketua Umum BPP HIPMI 2022-2025, Anggawira dan juga ratusan anggota HIPMI Se-Jateng.
Anggawira menyebut Fosbisda HIPMI Jawa Tengah sebagai momentum yang tepat bagi para pengusaha muda untuk berkumpul dan mencari mitra. Dirinya juga mengapresiasi Wulan Rudy Prasetyo dan pengurus BPD HIPMI Jateng karena telah mengangkat tema yang relevan untuk pengusaha muda.