Wabup Rohul H Indra Gunawan Walimatussafar 14 CJH Kecamatan Pagaran Tapah

Wabup Rohul H Indra Gunawan Walimatussafar 14  CJH Kecamatan Pagaran Tapah
Wabup Rohul H Indra Gunawan Walimatussafar 14 CJH Kecamatan Pagaran Tapah

ROKAN HULU-Wakil Bupati Rokan Hulu (Rohul) H Indra Gunawan  Walimatussafar keberangkatan 14  Calon Jemaa Haji (CJH) Kecamatan Pagaran Tapah Darussalam Kamis(15/05/2024) di Halaman Kantor Camat Pagaran Tapah. Darussalam.

Hadir Pada Walimatussafar  itu Wakil Bupati Rohul H.Indragunawan,Camat Pagaran tapah Drs Yondri Elfian M IP.kepala KUA Pagaran tapah,ratusan warga Pagaran tapah serta Keluarga JCH yang akan berangkat.


Wakil Bupati Rokan hulu  mengatakan CJH Kecamatan Pagaran Tapah yang. Diberangkat sudah dibekali  dengan kegiatan Manasik mulai dari Kecamatan hingga Kabupaten dengan demikian mereka sudah mengetahui mulai dari keberangkatan sampai pelaksanaan Ibadah Haji di tanah suci nantinya.

Indra Gunawan juga menyampaikan CJH Pagaran tapah ini akan bergabung dengan CJH Kabupaten Rokan Hulu dalam Kloter 18 yang akan diberangkatkan dari Masdjid Agung Islamic Center Rohul besok Jumat (16/05) setelah sholat Subuh.

Untuk itu  Wabup berpesan kepada CJH sebelum diberangkatkan  supaya menjaga kesehatan,dengan mengurangi kegiatan  yang akan membuat kondisi kesehatan semakin menurun.

"Karena kegiatan Manasik mulai dari,manasik Kecamatan bahkan tingkat Kabupaten pun sudah dilaksanakan maka sekarang Supaya  fokus melaksanakan ibadah haji dengan baik dan benar tanpa memikirkan yang lain,semoga menjadi haji mabrur setelah sepulang dari tanah suci Makkah," harapnya.

Sementara camat Pagaran Tapah yondri mengucapkan selamat atas keberangkatan CJH asal Pagaran tapah  serta  bahwa pentingnya menjaga perilaku dan menjadi teladan bagi CJH lainnya selama berada di tanah suci."Pergunakanlah waktu di sana dengan baik dan maksimal, untuk beribadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.juga jaga kekompakan dengan rekan satu Kloter serta saling tolong-menolong antar sesama CJH,"pesannya.

Laksanakan ibadah haji dengan penuh keikhlasan, semata-mata hanya karena Allah SWT, dan jadikanlah sebagai momentum untuk meningkatkan iman dan takwa, serta memperoleh ridho Alloh SWT ," tutupnya. (Yus)

Berita Lainnya

Index