UTUSANRIAU. CO, BENGKALIS - PWI Bengkalis melaksanakan kegiatan yang menggandeng mintra mitranya antara lain Pertamina Hulu Rokan PHR dan Lapas Bengkalis dengan melaksanakan sosialisasi peningkatan kapasitas jurnalisme dan sosialisasi PD-PRT PWI dilaksanakan di Cafe Elpali didepan lapas Bengkalis, Senin malam (22/07/24).
Tampak Hadir Ketua Bidang Organisasi PWI Pusat Zulmansyah Sekedang didampingi Ketua PWI Riau, H Raja Isam Aswar beserta jajarannya, Ariandi dan Panji Coporate Comunikasi PHR dan tuan rumah Lapas Bengkalis.
Kalapas Bengkalis, Muhammad Lukman mengatakan sinergitas dengan mitra terutama wartawan yang tergabung dengan PWI Bengkalis.
" Sinergitas kita lakukan merupakan salah satu tiga Kunci Pemasyarakatan Maju, yaitu Deteksi dini gangguan kamtib, Berantas narkoba, dan Sinergi dengan aparat penegak hukum dan wartawan," kata Muhammad Lukman.
Kalapas Bengkalis menyambut baik kegiatan PWI Bengkalis dan mengungkapkan pentingnya kerja sama antara lembaga pemasyarakatan dan media dalam memberikan informasi yang jelas dan obyektif kepada masyarakat.
"Kerjasama antara Lapas dan media sangat penting dalam mendukung upaya pemberitaan yang berimbang dan menjaga kepercayaan masyarakat terhadap informasi yang disampaikan," katanya.
Kemitraan yang terjalin antara Lapas Kelas IIA Bengkalis dengan wartawan dan PWI Bengkalis ini diharapkan dapat memberikan sumbangan yang signifikan dalam upaya menjaga kemanunggalan antara lembaga pemasyarakatan dan media.
M Lukman menyambut baik pertemuan itu dan mengungkapkan pentingnya kerja sama antara lembaga pemasyarakatan dan media dalam memberikan informasi yang jelas dan obyektif kepada masyarakat.
"Untuk menyampaikan informasi yang akurat serta transparan kepada masyarakat, sehingga tercipta pemahaman yang baik mengenai kondisi dan program-program pembinaan di dalam Lapas," kata M Lukman.
Kemudian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mendapatkan keterampilan WBP agar saat mereka keluar nanti sudah mampu untuk berdiri sendiri dalam berusaha dan menjadi insan yang bertanggung jawab kalau sudah keluar kelak
hasil produksi yang dikerjakan mereka seperti kain tenun lejo pihaknya bekerja sama juga dengan Dekranasda, Kue mue lebaran, bentuk kerajinan, sayur mayur, tempe dan bahkan jenis ikan kolam.
"Kita manfaatkan lahan yang tersisa di dalam lapas, mereka yang berminat tentunya kita berikan pelatihan agar mereka punya kemampuan kemandirian,"kata Muhammad Lukman lagi.
Pihak lapas juga menjalin kerja sama dengan pemerintah daerah khususnya dengan Dekranasda, Dinas Sosial dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Bengkalis.
"Mudah-mudahan kedepan PHR dapat memberikan bantuan menunjang keterampilan WBP di Lapas Bengkalis,"kata Kalapas.
Sementara itu Corporate Komunikasi Pertamina Hulu Rokan, Panji menanggapi dengan positif keinginan Kalapas Bengkalis untuk memanfaatkan CRS PHR dalam menunjang kegiatan ketrampilan warga binaan.
Panji juga menjelaskan peran PHR dalam Tahun 2024 Pertamina Hulu Rokan News Award kembali digelar. Pada lomba karya jurnalistik yang di ikuti para wartawan di Riau.
Dikatakan, pada lomba karya jurnalistik Pertamina Hulu Rokan News Award 2024 terbuka untuk seluruh jurnalis di Riau. Mulai dari media cetak, media online, pewarta foto, TV dan video jurnalistik.
Sesuai dengan visi dan misinya, Pertamina menjadi perusaan energi kelas dunia. Cakupan tema dari Pertamina Hulu Rokan News Award ini tidak hanya melombakan pemberitaan yang sudah pernah terbit ataupun di tayangkan mengenai seputar kegiatan minyak dan gas (migas) saja, melainkan juga fokus kepada pemberitaan energi dan kegiatan sosial perusahaan itu sendiri.
Menjelang larut malam kegiatan sosialisasi peningkatan kapasitas jurnalisme dan sosialisasi PD-PRT PWI diakhiri dengan foto bersama dan esok paginya pelaksanaan konferensi kabupaten ke VI PWI Bengkalis dilaksanakan. **yul