UTUSANRIAU.CO, ROKAN HULU - Kapolres Rokan hulu AKBP Budi Setiono SIK MH lakukan Coling System dengan Insang pers yang tergabung dalam 11 Organisasi Wartawan di Kabupaten Rokan hulu(Rohul).Bersempena dengan memperingati hari Jadi ke-73Humas Polri Rabu(30/10/2024) di Kazebo Polsek Rambah Samo.
Acara syukuran itu dihadiri Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono, S.I.K., M.H, Kabag OP Polres Rohul AKP Amru Hutahuruk SH.Kasat Lantas Polres Rokan Hulu,Kabid Humas Polres Rokan Hulu,Kapolsek Rambah Samo, Camat Rambah Samo, Ketua KUA Rambah Samo serta Insan Pers Se – Kabupaten Rokan Hulu.
Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiono dalam Arahannya menyampaikan Humas sudah mampu membuat hubungan yang baik dengan Media,yang ada,untuk itu Polres Rokan Hulu akan lebih meningkatkan keterampilan dengan mengikuti pengembangan Era Digital serta mengikuti perubahan zaman.
Dengan kekompakkan antara Insan Pers dengan Polisi maka Kapolres menyampaikan ucapan terimakasih dan Apresiasi kepada rekan Media yang terus mendukung kinerja Polri di Kabupaten Rokan Hulu ini," saya meminta terkait Pilkada damai di tahun 2024 ini mari kita ciptakan pilkada sejuk, damai 2024 di Kabupaten Rokan hulu ini” ujar Budi Setiyono.
Kemeriahan Syukuran berlangsung dengan pemotongan Tumpeng oleh Kapolres Rokan Hulu dan diberikan kepada para Ketua Organisasi Wartawan maupun yang mewakili.
menurut Kapolres ini merupakan salah satunya syukuran bersama antara Polres Rokan Hulu dengan para insan pers sebagai salah satu bentuk kemitraan dan kerjasama yang baik dan semoga dapat berjalan terus kedepan, Kehadiran pers sebagai corong informasi di masyarakat dipandang sangat penting sebagai sarana untuk memberikan berbagai macam informasi yang tepat dan baik yang juga menjadi kebutuhan masyarakat.
Dengan hadirnya insan pers di tengah masyarakat , dapat memberikan informasi dan atau dapat meluruskan persoalan yang tidak pasti sehingga masyarakat mendapatkan informasi yang akurat dari pemberitaan media tersebut dan berdampak terciptanya kondusifitas wilayah di Kabupaten Rokan Hulu.
Ditempat yang sama Kapolsek Rambah Samo, Totok Nurdianto,mengucapkan terima kasih kepada seluruh Insan Pers yang hadir pada kegiatan CV polling Sistem Kapolres juga,dalam rangka memperingati hari Jadi Humas Polri ke-73 tahun 2024.(Yus)